Cara Menampilkan Tab Developer pada Excel 2003, 2007 dan 2010

Tab Developer digunakan untuk menampilkan menu-menu yang berhubungan dengan fungsi Macro dalam Microsoft Excel. Tampilan default Ms.Excel tidak langsung menampilkan Tab ini, oleh karena itu kita harus mengaturnya terlebih dahulu. Cara memunculkan tab Developer pada Ms.Excel mengalami perubahan sesuai dengan tahunnya. Untuk lebih jelasnya ikuti penjelasan dibawah ini :
Ms.Excel 2013

Pada Ms.Excel 2003 menu Macro dapat diambil dari Tools kemudian pilih Macro atau menu yang diinginkan.
Ms.Excel 2007

Untuk menampilkan Tab Developer pada Ms.Excel 2007 ikuti langkah-langkah berikut :
  • Klik logo Office di sebelah sudut kanan atas (yang gambar kotak empat aneka warna) > Excel Option
  • Pada tab Popular aktifkan/check/centang bagian Show Developer tab in the Ribbon 
  • Klik OK
Ms. Excel 2010

Untuk menampilkan Tab Developer pada Ms.Excel 2010 ikuti langkah-langkah berikut :

  • Pilih File > Option > Excel Option
  • Pilih Customize Ribbon pada sisi sebelah kiri
  • Di sebelah kiri pilih Popular Commands
  • Di Customize the ribbon pada sebelah kanan, pilih Main tabs dan kemudian check/centang Developer
  • Klik OK






Related Posts:

0 Response to "Cara Menampilkan Tab Developer pada Excel 2003, 2007 dan 2010"

Post a Comment